Aplikasi KAI Access, Cara Daftar Dan Pesan Tiket Dengan Mudah – Diera Serba canggih seperti sekarang ini tentu kita semakin dimudahkan dalam melakukan suatu hal apalagi kini sudah ada smartphone dan akses internet sehingga kita bisa mengakses informasi dengan sangat mudah, berbicara tentang kecanggihan teknologi kini terdapat aplikasi yang sangat membantu anda yang suka bepergian menggunakan kereta karena kini terdapat aplikasi KAI Access yang bisa kalian gunakan di smartphone android anda.
Kereta api sendiri merupakan alat transportasi yang kini mulai dilirik nitizen tanah air sebab harga tiketnya terjangkau meski perjalanan jauh sekalipun, dan yang pasti dengan menggunakan kereta perjalanan akan lebih cepat sebab bebas macet. Oleh sebab itu pada tahun 2014 lalu pihak PT. Kereta Api Indonesia merilis aplikasi KAI Access ini dengan tujuan untuk mempermudah pengguna transportasi umum.
Aplikasi KAI Access ini adalah aplikasi yang berfungsi untuk memesan tiket kereta api, melihat jadwal kereta dan masih banyak fungsi lain yang bisa kalian dapatkan bila menggunakannya, tentu aplikasi ini akan sangat membantu kalian yang suka berwisata atau bepergian sebab kalian bisa membeli atau membooking tiket kereta hanya dengan smartphone melalui aplikasi ini.
Tentu saja kalian juga bisa memesan tiket dengan berbagai kelas seperti kelas ekonomi, ekslusif, kelas bisnis dan lain semacamnya secara online, jadi kalian tidak perlu ribet pergi kestasiun kereta untuk membeli tiket, karena anda tinggal duduk manis lalu anda booking tiket secara online di smartphone anda melalui aplikasi KAI access ini.
Dan bila kalian baru tahu dengan aplikasi ini dan berniat utnuk memesan tiket atau menggunakan fitur lainnya di aplikasi KAI maka pada ulasan mimin kali ini ingin memberikan tutorialnya untuk anda, agar anda bisa tahu cara menggunakannya.
Tutorial Lengkap Cara Menggunakan Aplikasi KAI Access
Kami yakin sudah banyak orang yang tahu cara menggunakan aplikasi ini tapi bukan berarti tidak ada orang yang mencari informasi ini bukan? oleh karena itu kalian simak saja agar kalian bisa tahu dari cara daftar dan cara pesan tiket di aplikasi kai access ini, berikut ulasan lengkapnya.
Cara Registrasi KAI Access
Walau sebenarnya caranya cukup mudah namun ada juga orang yang belum mengetahuinya, oleh karenanya lihat saja tutorialnya berikut ini.
- Untuk menggunakan aplikasi ini dan melakukan registrasi anda download terlebih dulu aplikasi KAI Access di Play Store
- Setelah itu anda tunggu sampai proses install selesai, barulah setelah itu anda buka aplikasinya
- Bila sudah terbuka silahkan klik MORE lalu klik ACCOUNT
- Kini anda bisa buat akun baru dengan klik REGISTER dan anda akan dialihkan ke halaman pendaftaran
- Untuk membuat akun kai access silahkan anda masukan nomor hp anda yang masih aktif lalu silahkan ketik PASSWORD kombinasi huruf dan angka untuk akun anda
- Lalu setelah itu silahkan anda lengkapi data diri yang diperlukan untuk membuat akun bila sudah klik maka operator aplikasi kai akan mengirimkan kode verifikasi melalui sms di hp anda, dan silahkan anda masukan kodenya untuk melakukan verifikasi akun anda
Kini anda sudah berhasil membuat akun kai access dan kini anda bisa menggunakan aplikasinya untuk melihat jadwal keberangkatan dan memesan tiket.
Cara Pesan Tiket Kereta Api di Aplikasi KAI Access
Bila sudah membuat akun di aplikasi KAI Access maka anda juga perlu tahu bagaimana cara booking tiket kereta di kai ini, dan berikut tutorialnya.
- Bila sudah membuka aplikasinya maka silahkan anda klik INTERCITY TRAIN
- Setelah itu anda isi Tanggal Keberangkatan, Kelas, Jumlah Penumpan, Stasiun Awal dan Stasiun Akhir dengan benar sesuai destinasi tujuan anda
- Jika sudah mengisi silahkan anda cek kembali dan pastikan tidak ada yang salah, setelah itu anda klik CARI TIKET
- Kini kita beralih ke menu KEBERANGKATAN, pada menu ini kalian klik Kereta Dan Jadwal yang tersedia, kini anda bisa melihat sendiri tiket yang tersedia mulai dari kelas, harga dan jawal keberangkatannya
- Kemudian anda pilih tiket yang anda ingin gunakan lalu klik KONFIRMASI PEMESANAN, lalu anda akan mengetahui info detail tentang aplikasi tersebut dan silahkan klik centang kecil disampingnya lalu klik NEXT
- Lalu akan muncul notifikasi pemesanan tiket anda, lalu kini anda isi data penumpang sesuai data identitas
Cara Untuk Memilih Tempat Duduk di Aplikasi KAI Access
Biasanya pada saat anda klik KONFIRMASI PEMESANAN maka sistem secara otomastis memilihkan tempat duduk untuk anda, namun apabila ada tempat duduk yang kosong maka anda bisa memilih tempat duduk yang kosong tersebut.
Untuk lebih jelasnya anda bisa melihat pada gambar di aplikasi, bila gambar tempat duduknya biru artinya itu tempat duduk anda dan tempan yang warnanya putih adalah tempat duduk yang kosong, dan untuk mengganti tempat duduk silahkan anda klik nomor tempat duduk anda hingga berwarna putih, lalu setelah itu anda klik tempat duduk berwarna putih yang ingin anda tempati.
Cara Melakukan Pembayaran Tiket Online di KAI Access
1. ATM / M-Banking
Anda bisa melakukan pembayaran tiket kereta online di aplikasi KAI access ini melalui ATM ataupun Mbanking, dengan cara klik Pembayaran dan buat pembayaran baru, lalu pilih TIKET, untuk opsi penyedia jasa klik PT Kereta Api lalu masukan nominal tagihan anda lalu klik lanjut.
2. Minimarket
Bila anda yang tidak memiliki rekening maka bisa membayar tiket onlien kereta api di minimarket seperti Indomart, Alfamart dan Alfamidi yang tersedia disekitar anda, untuk pembayarannya anda bisa tanyakan langsung ke kasir minimarket.
Cara Cetak Tiket Online Menggunakan e-Boarding Pass
Apabila anda sudah melakukan pembayaran maka melalui ATM Mandiri maka anda hanya mendapatkan bukti pembayaran dan belum mendapatkan tiket, dan untuk mendapatkan tiketnya anda bisa mencetaknya menggunakan e boarding pass yang ada di stasiun.’
Jadi anda perlu kesetasiun sebelum jadwal 2 jam sebelum keberangkatan, lalu silahkan cari Cetak Tiket Mandiri yang tersedia, lalu silahkan anda scan barcode maka tiket akan tercetak secara otomatis.
Sebenarnya anda juga tidka pelu mencetak tiket bila sudah memiliki eboarding tiket, sebab anda hanya perlu memperlihatkan kode barcode tersebut kepada petugas tiket kereta di setiap stasiun yang ada.
Kini anda sudah mendapatkan tiket kereta api tanpe perlu mengantri lagi, dan anda bisa bepergian secara nyaman dan aman pastinya, dengan begitu kalian akan semakin sering berpergian menggunakan kereta api bukan? 😀
Bagaimana apakah anda sudah paham bagaimana cara menggunakan aplikasi KAI Access ini? tentu saja, karena mimin membuat tutorial ini secara lengkap untuk anda semua tentunya aplikasi seperti ini sangat membantu kalian, dan sekian ulasan kami ini dan semoga bisa membantu anda, nantikan ulasan Gamebleng.com lainnya jadi stay here ya sob..